Muhdi Kurnianto

Beranda » Articles posted by muhdikurnianto

Author Archives: muhdikurnianto

STRATEGI MEREK

Membangun sebuah merek bukan hanya sekedar menciptakan logo dengan tampilan yang baik atau meluncurkan kampanye agar merek dikenal oleh orang-orang di seluruh dunia. Merek lokal yang sudah mendunia, misalnya Lea Jeans dibangun dengan strategi yang tepat. Strategi merek dari Kotler bisa diterapkan untuk menentukan apak suatu produk perlu meluncurkan merek baru atau merek turunan, & Kapan masing-masing strategi tersebut dapat diterapkan.

brandstrategyMenurut Freddy Rangkuty (2004:10) ada lima pilihan dalam penentuan strategi merek, yaitu dapat berupa:

  1. Merek Baru (New Brand)

Dilakukan ketika perusahaan tidak memiliki satupun merek yang sesuai dengan produk yang akan dihasilkan atau apabila citra merek tersebut tidak membantu untuk produk tersebut.

  1. Perluasan Lini (Line Extention)

Perluasan lini terjadi ketika perusahaan memperkenalkan unit produk tambahan dalam kategori produk yang sama dengan merek yang sama, biasanya dengan tampilan baru. (lebih…)

Loyalitas merek

Brand-Loyalty-300x300

loyalitas merek

Loyalitas merek merupakan salah satu dari 5 variabel brand equity yang dikembangkan oleh Aaker (1991), di samping brand awareness (kesadaran merek), perceived quality (persepsi kualitas), brand association (asosiasi merek), dan other proprietary brand assets (asset-asset merek lain). Peter dan Olson (2003) memberikan definisi, brand loyalty adalah komitmen hakiki dalam membeli ulang sebuah merek yang istimewa. Brand loyalty (loyalitas merek) merupakan suatu ukuran keterkaitan pelanggan kepada sebuah merek (Durianto et al., 2001). Ukuran ini mampu memberikan gambaran tentang mungkin tidaknya seorang pelanggan beralih ke merek produk yang lain, terutama jika pada merek tersebut didapati ada perubahan, baik menyangkut harga ataupun atribut lain.Loyalitas merek (brand loyalty) adalah suatu konsep yang sangat penting dari sudut pandang strategi pemasaran. (lebih…)

Private Label Strategy

private labelPrivate Label – Persaingan bisnis saat ini sangat kompetitif dimana merek produk tidak hanya bersaing dengan merek produsen lain, tetapi juga bersaing dengan produk tanpa merek (generik) dan produk private label. Khusus produk private label, perkembangannya akhir-akhir ini sangat cepat sehingga bisa menggeser kekuatan produsen ke retailer. Hal ini dilakukan oleh para retailer sebagai strategi untuk memperkuat loyalitas konsumen terhadap toko dan untuk mendapatkan margin keuntungan dari konsumen yang sensitif terhadap harga.

Private label diperkenalkan di Indonesia pertama kali (CMIIW) oleh jaringan peritel Hero dengan merek Hero Save, Nature Choice, dan Relliance. Ada pula peritel Makro dengan merek Aro, Giant dengan merek Giant dan First Choice, Carrefour dengan merek Carrefour dan PM (Paling Murah), Yogya dengan merek YOA, Indomaret, Hypermart, dan Alfamart. (lebih…)

Blue Ocean Strategy

blue-ocean-strategyBlue Ocean Strategy (BOS), yang ditulis oleh W. Chan Kim dan Renee Mauborgne adalah bagian dari proses strategi bisnis. Dari segi definisi BOS adalah strategi bisnis yang menerapkan penguasaan ruang pasar yang tidak diperebutkan (uncontested market space) sehingga membuat persaingan menjadi tidak relevan. Pasar yang tidak diperebutkan tersebut dianalogikan sebagai Blue Ocean (Samudera Biru) dimana suatu organisasi bermain sendirian tanpa ada pesaing. Sebaliknya kondisi dimana ruang pasar saling diperebutkan oleh berbagai pihak dengan cara apapun seakan-akan sampai berdarah-darah, maka kondisi ini dianalogikan sebagai Red Ocean atau Samudera Merah.

(lebih…)

Tips Memilih Nama Merek

brandSahabat kali ini saya akan membahas tentang kiat dan strategi untuk memilih merek untuk bisnis anda. Ini saya tulis dari berbagai refrensi dan pengalaman pribadi dalam menentukan brand strategy. Nama merek yang tepat untuk sebuah produk atau perusahaan akan berperan besar dalam proses brand building. Tapi, memilih nama yang tepat bukan pekerjaan yang mudah. Bahkan perusahaan besar membuat divisi khusus, disivi manajemen brand untuk memastikan bahwa merek yang akan muncul dipasaran diterima oleh konsumen. Berikut sejumlah tipsnya : (lebih…)